Repositori STIKES Panca Bhakti Pontianak



HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP DALAM MELAKUKAN PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI PADA REMAJA PUTRI DI SMK LKIA PONTIANAK TAHUN 2017



Abstrak:
Pemeriksaan payudara sendiri adalah pemeriksaan atau perubahan untuk menemukan adanya kelainan pada payudara atau tidak, dimana masalah payudara seperti kanker payudara merupakan penyakit mematikan tergolong tinggi yaitu mencapai tingkat ke-2 salah satu upaya yang mudah dan tidak memerlukan biaya mahal dan cukup efektif untuk menemukan kelainan pada payudara yaitu dengan melakukan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dengan sikap dalam melakukan pemeriksaan payudara sendiri pada remaja putri di SMK LKIA Pontianak tahun 2017. Desain penelitian ini menggunakan deskriftif korelasidengan pendekatan cross sectional. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah 30 orang responden Hasil penelitian ini responden memiliki pengetahuan kurang yaitu ada 13 orang responden. Sangat sedikit dari responden yang memiliki pengetahuan baik yaitu 13 orang (43%). Kategori responden sikapnya yang kurang yaitu 16 orang. Dengan demikian peneliti menyimpulkan bahwa pengetahuan tidak ada hubungan dengan sikap karna x²hitung (0) < x²tabel (5,991). Meskipun dari hasil penelitian ini tidak ada hubungan tentang pengetahuan dan sikap dalam melakukan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) namun upaya peningkatan kesadaran dari remaja putri untuk melakukan pemeriksaan payudara sendiri sangat penting untuk dilakukan. Upaya peningkatan kesadaran dari remaja putri dalam melakukan pemeriksaan payuadara sangat penting dilakukan kususnya pada siswi putri yang berada di SMK LKIA Pontianak, sehingga seperti pendidikan kesehatan, penyuluhan sangat diperlukan agar memicu pengetahuan siswi tentang bagaimana cara melakukan pemeriksaan payudara sendiri. Kata kunci : Pengetahuan, Sikap, SADARI, Remaja Putri, SMK LKIA, 2017

URL:
Lihat

Angkatan:
XI

Prodi:
D3 Kebidanan

Tanggal:
12-09-2022

Penulis:
DELLA VERNANDA (141140981541006/C)