Abstrak:
Perawatan perineum adalah pemenuhan kebutuhan untuk menyehatkan daerah antara
paha yang dibatasi vulva dan anus pada ibu yang dalam masa antara kelahiran plasenta
sampai dengan kembalinya organ genetik seperti pada waktu sebelum hamil. Yang bertujuan
untuk mencegah terjadinya infeksi pada organ-organ reproduksi yang disebabkan oleh
masuknya mikroorganisme melalui vulva yang terbuka atau akibat dari perkembangbiakan
bakteri pada peralatan penampung lochea (pembalut) serta kontaminasi dari rektum. Di
Rumah Sakit Tingkat II Kartika Husada Kabuppaten Kubu Raya pada bulan Januari 2016
sampai Februari 2017, sebanyak 354 ibu nifas yang mengalami luka perineum.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengetahui Asuhan Kebidanan pada Ibu Nifas
dengan Perawatan Luka Perineum Episiotomi di Rumah Sakit Tingkat II Kartika Husada
Kabupaten Kubu Raya Tahun 2017 dengan melihat factor pendukung dan penghambat dalam
pelaksanaan Perawatan Luka Perineum Episiotomi
Desain penelitian ini menggunakan penelitian studi kasus dengan pendekatan
manajemen kebidanan 7 Langkah Varney dan didokumentasikan dalam bentuk metode SOAP,
dengan 5 responden untuk dijadikan sampel yang dilaksanakan di Rumah Sakit Tingkat II
Kartika Husada Kabupaten Kubu Raya Tahun 2017.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 5 responden yang dijadikan sampel yaitu ibu nifas
dengan episiotomi derajat II dalam batas normal, ibu mengeluh mules pada perut dan nyeri
luka jahitan, cemas dengan keadaannya dan nyeri pada anus (ambeyen) kebutuhannya
adalah menjelaskan mules pada perut disebabkan rahim yang berkontraksi untuk kembali
kekeadaan semula seperti sebelum hamil, menjelaskan dan melakukan perawatan luka
perineum, menganjurkan ibu untuk mobilisasi dini.
Berdasarkan analisis dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa asuhan
kebidanan pada ibu nifas dengan perawatan luka perineum episiotomi pada 5 ibu nifas tidak
ada yang mengalami infeksi jahitan luka perineum, lepas jahitan dan hematom. Jahitan luka
perineum baik, kering tidak berbau. Saran bagi ibu nifas yang mengalami luka perineum
episiotomi agar lebih meningkatkan kebersihan diri terutama pada daerah perineum yang luka
dan cara perawatan perineum yang benar.
Kata Kunci : Asuhan Kebidanan, Ibu Nifas, Luka Perineum Episiotomi, Rumah Sakit
Tingkat II Kartika husada.
URL:
Lihat
Angkatan:
XI
Prodi:
D3 Kebidanan
Tanggal:
02-09-2022
Penulis:
FLAVIANA PIPIN (141140981541017/B)