Abstrak:
ASI Eksklusif merupakan pemberian ASI saja pada bayi sampai usia 6 bulan tanpa
tambahan cairan ataupun makanan lain. Di Puskesmas Sungai Kakap masih ada ibu yang
tidak mengetahui hal-hal yang berhubungan dengan gambaran ASI Eksklusif 0-6 bulan.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengetahuan ibu tentang pemberian ASI
Eksklusif 0-6 bulan di Puskesmas Sungai Kakap Tahun 2017.
Jenis penelitian yang dipakai adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan cross
sectional dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik accidental sampling besar
sampel dalam penelitian ini yaitu 31 responden yang memenuhi kriteria di uji dengan
menggunakan kuesioner dari 20 pertanyaan.
Hasil penelitian didapatkan hasil bahwa sebagian dari responden yaitu 16 orang
(52%) memiliki pengetahuan kurang dan sebagian kecil dari responden yaitu 11 orang
(35%) memiliki pengetahuan baik dan sangat sedikit dari responden yaitu 4 orang (13%)
memiliki pengetahuan yang cukup tentang pemberian ASI Eksklusif 0-6 bulan.
Dari hasil penelitian ini pengetahuan ibu yang mempunyai bayi usia 0-6 bulan tentang
pemberian ASI Eksklusif di Puskesmas Sungai Kakap Tahun 2017 yaitu sebagian besar
dari responden sebanyak 16 orang (52%) memiliki pengetahuan kurang dan 4 orang (13%)
memiliki pengetahuan yang cukup.
Saran dalam penelitian ini banyak nya ibu-ibu yang berpengetahuan kurang dan tidak
memberikan ASI Eksklusif terhadap bayinya disinilah petugas kesehatan berperan penting
untuk menginformasikan dan memberikan penyuluhan terhadap masyarakat khususnya
para ibu yang memiliki bayi 0-6 bulan.
Kata Kunci : Pengetahuan, pemberian ASI Eksklusif, 0-6 Bulan,Puskesmas,
2017.
URL:
Lihat
Angkatan:
XI
Prodi:
D3 Kebidanan
Tanggal:
14-09-2022
Penulis:
HERIYANI (141140981541179/C)